Wednesday, November 17, 2010

Facebook Tambah Fitur Microsoft Office di Social Inbox

Setelah mengembangkan social inbox, Faceboo masih membuat tambahan fitur baru, yakni mengintegrasikan produk Microsoft Office Web Apps di produk social inbox Facebook. Dalam konferensi pers, Senin (15/11) ini , Facebook menyampaikan detail bagaimana user dapat melihat dan share attachment di layanan socia inbox,
termasuk melihat ke bentuk layanan Microsoft Office Web Apps, yang berarti pengguna Facebook dapat membuka attachment dalam bentuk Word, Excel dan Power Point tanpa harus menginstall software Microsoft tersebut secara lokal.

Fitur "view on Office.com" ini tampil di bagian bawah setiap attachment sebagai pilihan dan dapat dibuka dalam viewer Microsoft Office Web App dalam tab browser yang baru. Minggu lalu pun, Microsoft memasukkan layanan Docs.com dalam fitur Facebook Group yang baru, ditambah dengan sharing untuk doc MS Office dan file ODF dalam Facebook Group yang sudah dibentuk user.

No comments:

Post a Comment

review  on alexa.com
review dayelm.blogspot.com on alexa.com